Kumpulan Game Default Untuk Windows 8


Kumpulan Game Untuk Windows 8 Terbaru 2013 yang telah dicoba dibawah ini adalah terbaik menurut saya. Game-game untuk windows 8 ini dapat anda unduh langsung dari Windows store. Game-game ini tidak terlalu berat dan ukuran filenya juga sangat kecil.

Kumpulan Game Untuk Windows 8 Terbaru 2013
Kumpulan Game Untuk Windows 8 Terbaru 2013


Kumpulan Game Untuk Windows 8 Terbaru 2013
Dibawah ini beberapa game untuk windows 8 tersebut, silahkan dicoba dan di install di PC/Laptop anda masing-masing.

Shuriken Ninja

Shuriken Ninja
Shuriken Ninja

Game ini adalah game logika, dimana logika berfikir anda akan digunakan disini. Anda diminta untuk memecahkan semua bola-bola dengan senjata ninja. Game ini mirip seperti angry bird namun dengan konsep yang sedikit berbeda.

Totemo

Totemo
Totemo

Totemo adalah salah satu game keren, tapi sayang game ini trial. Bagi anda yang punya uang lebih dapat membeli game ini dengan harga yang sangat murah.

Dodo Gogo


Dodo Gogo
Dodo Gogo

Dodo Gogo menceritakan kumpulan ayam-ayam yang berada di wilayah pegunungan, yang suatu hari gunung tersebut meletus. Dimana banyak ayam-ayam yang mati tertimpa bebatuan, namun ada seekor ayam yang selamat, dengan panik dia harus memanjat pohon untuk menghindari letusan berapi tersebut. Tugas anda adalah membantu ayam tersebut untuk menaiki pohon-pohon yang ada setinggi mungkin, setiap tinggkat dari ranting pohon anda akan mendapatkan nilai/point. Sangat sederhana, namun sangat mengasikkan.

Skiddy

Skiddy
Skiddy

Game Skiddy mirip dengan game tetris namun dengan sedikit interface yang berbeda. Interface Skiddy sudah tiga demensi, sehingga membuat permainan tetris menjadi lebih menyenangkan.

Zombie Apocalypse


Zombie Apocalypse
Zombie Apocalypse

Sesuai dengan namanya Zombie, game ini menceritakan seorang koboy yang harus menembak setiap zombie yang akan mendekat. Konsepnya sederhana, namun menurut saya game ini masih perlu di kembangkan lagi dari segi tampilan can permainannya.

Blocked


Blocked
Blocked

Disini anda diajak untuk bermain logika, game sejenis ini banyak dijumpai versi desktop. Cara bermainnya adalah anda harus mengeluarkan balok berwarna merah dari setiap balok lainnya yang menghalang.

Puzzel Touch


Puzzel Touch
Puzzel Touch

Game sederhana ini tetap menjadi game yang sangat diminati. Anda diminta untuk menyusun gambar yang telah diacak menjadi gambar sebenarnya. Selain gambar yang disediakan oleh game ini anda juga dapat mengganti dengan gambar yang anda inginkan, hal ini yang membuat game puzzel touch ini berbeda dengan game puzzel lainnya.

Nah itulah beberapa kumpulan game untuk windows 8 terbaru 2013 dan sangat bagus menurut saya. Tidak ada salahnya anda mencoba permainan-permainan windows 8 tersebut diatas.

No comments

Silahkan Berkomentar dengan kata-kata yang baik dan sopan dikarenakan blog ini untuk semua umur. Terimakasih

Powered by Blogger.