Instalasi Windows pada Notebook Tanpa CD-ROM

Menginstal Operation System (OS) Windows pada perangkat Komputer baik itu PC maupun Laptop, tentunya merupakan hal yang biasa kita lakukan dengan menggunakan perangkat CD-ROM sebagai media untuk mentransfer software Operation System (OS) Windows ke hardisk kita.
Lalu bagaimana jika laptop yang kita gunakan adalah jenis Notebook yang tidak memiliki CD-ROM untuk melakukan instalasi windows tersebut??
Ok, Sobat BM7… Pada postingan kali ini, BM7 akan coba sharing Cara Instalasi Windows pada Notebook Tanpa CD-ROM dengan memanfaatkan fasilitas flashdisk sebagai media pengganti CD-ROM dan software Novicorp Win To Flash 7 Beta.
Catatan untuk para Sobat BM7 semua, jika Sobat BM7 akan menginstal OS Windows 7 maka kapasitas minimum Flashdisk adalah 4GB. Namun untuk OS selain Windows 7 dapat menggunakan Flashdisk dengan kapasitas yang lebuh kecil.

Berikut adalah langkah-langkah nya :

1. Download Novicorp Win To Flash 7 Beta disini

2. Ekstrak software yang masih dalam bentuk winzip.

3. Klik pada file wintoflash.exe


4. Sobat BM7 akan dibawa ke jendela seperti gambar berikut kemudian klik Accept:



6. Klik tab Advance Mode untuk memilih jenis OS yang akan digunakan kemudian kembali ke tab Welcome dan klik tanda checklist hijau Windows Setup Transfer Wizard

7. Kemudian klik next

8. Silakan pilih lokasi drive isikan windows file path untuk OS anda dan USB drive untuk drive Flashdisk anda kemudian klik next



9. Pada jendela Windows License Agreement beri tanda checklist pada I Accepted the terms of the license agreement kemudian klik continue

10. Tunggu proses pemindahan file nya selesai dan flashdisk siap digunakan.
finnis,, ;)

No comments

Silahkan Berkomentar dengan kata-kata yang baik dan sopan dikarenakan blog ini untuk semua umur. Terimakasih

Powered by Blogger.