Ford Mustang (Gone in 60 Seconds - Eleanor) Akhirnya Terlelang Satu Juta Dolar
Mobil idaman para kolektor, Ford Mustang Fastback GT500 1967, yang menjadi icon pada film layar lebar "Gone in 60 Seconds", akhirnya terjual di pelelangan dengan harga yang cukup fantastis, US$1 juta. Namun, si "Kuda Liar" ini memang bukan Mustang sembarangan, melainkan Mustang "Eleanor" yang dikendarai oleh aktor Nicholas Cage di film yang jadi hit di tahun 2000-an.
Terdapat 11 Mustang Eleanor fiktif yang dibangun untuk film yang
dibintangi Cage dan Angelina Jolie itu, meskipun hanya ada tiga unit
yang benar-benar berfungsi. Dua di antaranya sudah hancur lebur selama
pembuatan film tersebut.
Mobil yang satu ini merupakan si mobil cantik utama yang digunakan Cage untuk mempromosikan film tersebut. Mustang Eleanor itu terjual di acara pelelangan Dana Mecum 26th Original Spring Classic Auction di Indianapolis pada pekan lalu.
Mobil-mobil tersebut bukanlah Shelby asli. Mereka adalah versi replika berbasis modifikasi dari Mustang fastback. Menurut Mustangs Daily, mobil-mobil itu dibuat oleh Cinema Vehicle Services yang dibantu oleh modifikator legendaris Chip Foose.
Ciri khas utama dari Mustang Eleanor adalah sepasang lampu besar di bawah gril bagian depannya, spatbor menonjol, serta kap penutup bagasi dan kap mesin yang unik. Tenaganya berasal dari mesin V8 berkapasitas 5.7 liter yang mampu melontarkan daya hingga 400 hp.
Penjualan kendaraan ini disertai sertifikat keaslian kendaraan dari perusahaan yang bertanggung jawab dalam membangun kendaraan tersebut, plus plakat khusus, termasuk Vehicle Identification Number (VIN).
Mobil yang satu ini merupakan si mobil cantik utama yang digunakan Cage untuk mempromosikan film tersebut. Mustang Eleanor itu terjual di acara pelelangan Dana Mecum 26th Original Spring Classic Auction di Indianapolis pada pekan lalu.
Mobil-mobil tersebut bukanlah Shelby asli. Mereka adalah versi replika berbasis modifikasi dari Mustang fastback. Menurut Mustangs Daily, mobil-mobil itu dibuat oleh Cinema Vehicle Services yang dibantu oleh modifikator legendaris Chip Foose.
Ciri khas utama dari Mustang Eleanor adalah sepasang lampu besar di bawah gril bagian depannya, spatbor menonjol, serta kap penutup bagasi dan kap mesin yang unik. Tenaganya berasal dari mesin V8 berkapasitas 5.7 liter yang mampu melontarkan daya hingga 400 hp.
Penjualan kendaraan ini disertai sertifikat keaslian kendaraan dari perusahaan yang bertanggung jawab dalam membangun kendaraan tersebut, plus plakat khusus, termasuk Vehicle Identification Number (VIN).
Post a Comment